MEDIAONLINE

Kepsek SD/SLTP Ikuti Pelatihan Peningkatan SDM

WhatsApp Image 2024-11-04 at 10.40.03

Foto bersama Pj Bupati Barsel Deddy Winarwan, Kadis Penidikan Barsel Syahdani dan sejumlah Kepsek SD/SMP, di Aula Hotel Luwansa Palangka Raya, belumlama ini. 

BUNTOK-Borneocaliskanew.com, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Barito Selatan (Barsel) mengadakan kegiatan pelatihan peningkatan Sumber Daya Manusia (SDM) bagi Kepala Sekolah(Kepsek), baik ditingkat SD maupun SMP yang berklansung di Aula Hotel Luwansa Palangka Raya belum lama ini.

Pelatihan yang diadakan selama 4 hari, dan juga dihadiri oleh Penjabat (Pj) Bupati Barsel Deddy Winarwan serta diikuti oleh  seluruh Kepsek SD/SMP se Kabupaten Barsel.

Kegiatan pelatihan peningkatan SDM ini bertujuan untuk meningkatkan kompetensi, kapasitas manajerial, dan kualitas kepemimpinan para kepala sekolah di lingkungan pendidikan dasar dan menengah.

Pj Bupati Barsel Deddy Winarwan mengatakan, kegiatan ini sangat penting bagi Kepsek, karena perannya dalam menciptakan lingkungan belajar yang kondusif dan mendukung peningkatan kualitas pendidikan.

“Dengan adanya pelatihan peningkatan SDM ini, diharapkan para kepala sekolah di Kabupaten Barsel mampu menjadi pemimpin yang inovatif, adaptif, dan mampu menjawab tantangan pendidikan di era modern,” kata Deddy Winarwan.

Dikatakannya, demikian juga kegiatan ini sekaligus menjadi wujud komitmen Pemkab Barsel dalam mendukung peningkatan kualitas pendidikan dan kesejahteraan masyarakat di daerah Dahani Dahanai Tuntung Tulus ini, tambahnya.

Sementara itu Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Barsel Syahdani mengatakan, peserta mendapatkan materi yang mencakup berbagai aspek, seperti pengelolaan pendidikan, administrasi sekolah, pembinaan guru, serta penerapan kurikulum yang efektif dan inovatif.

Dikatakannya, Kepsek adalah ujung tombak dalam pengelolaan pendidikan di sekolah, dengan adanya pelatihan ini, diharapkan, para kepsek dapat mengaplikasikan ilmu yang didapat untuk mendukung kemajuan pendidikan di Kabupaten Barsel.

Demikian juga pelatihan ini juga melibatkan narasumber berpengalaman yang memberikan berbagai wawasan praktis terkait kepemimpinan dalam pendidikan.

Selain materi teori, peserta diajak untuk melakukan praktik langsung dalam bentuk simulasi pengambilan keputusan, pengembangan rencana kerja sekolah, dan strategi komunikasi dengan para guru, siswa, dan orang tua.

Salah satu Kepsek peserta Eni Setianingsih mengatakan, dirinya sangat antusias mengikuti kegiatan pelatihan ini, karena pelatihan ini memberikan kami wawasan baru yang sangat bermanfaat, dan kami siap membawa sekolah kami kedepanya ke arah yang lebih baik. C-lis.

BERITA LAINNYA

IKLAN

PJ HUT BARITO SELATAN 2024
AKHMAD AKMAL HUT BARITO SELATAN 2024
BENNIE S MAHAR HUT BARITO SELATAN 2024
ITA MINARNI HUT BARITO SELATAN 2024
SELVIRIYATMI HUT BARITO SELATAN 2024
SYAHDANI HUT BARITO SELATAN 2024
ADRIANSYAH KARAU KUALA HUT BARITO SELATAN 2024
RIPALTHA HUT BARITO SELATAN 2024
BANK KALTENG HUT BARITO SELATAN 2024
KOMANDAN KODIM BUNTOK 2024
SPACE IKLAN

TERPOPULER

Apresiasi kepada Pustakawan Berprestasi Nasional 2023, Jadi Partisipan IFLA di Belanda

Pustakawan Indonesia berpartisipasi dalam 88th IFLA World Library and Information Congress 2023 di Rotterdam Belanda, Senin (21/8/2023). Delegasi Indonesia dipimpin Kepala Perpustakaan…

Read More »

Kejati Kalteng Kembali Menahan 3 Tersangka Korupsi Dana BOK Dinkes Barsel

3 orang terduga digiring dan ditahan di Rutan Kelas II Kota Palangka Raya Kalteng Selasa 23 Januari 2024 PALALANGKA RAYA-Birenocaliskanew.com,…

Read More »

Dirut Perumdam: Program Prioritas Pembenahan Didalam, dan Penambahan Anggaran Perumdam di APBD-P 2024.

Derektur Perumdam Tirta Barito Buntok, Sari Sahayanie BUNTOK-Borneocaliskanew.com, Derektur Perusahaan Umum Daerah (Perumdam) Tirta Barito Buntok Sari Sahayanie mengatakan, sebagai…

Read More »

Anggota DPRD Barsel Zainal Abidin Tutup Usia

Anggota DPRD Barsel Zainal Abidin diduga menghebuskan napas di ruang sidang DPRD setempat. BUNTOK-Borenocaliskanew.com, Kabar duka menyelimuti lingkungan Dewan Perwakilan…

Read More »

Pj Bupati Barsel Dinobatkan Sebagai Waga Kehormatan Suku Dayak

Rayuanto Dadi memasang maju adat dayak ketika prosesi pengangkatan dan penobatan PJ Bupati Barsel Deddy Winarwan sebagai warga kehormatan suku…

Read More »

error: Content is protected !!